27 Desember 2010

Terminology penyakit jantung iskemik

12 sadapan EKG : 12 lead yang diletakkan dit4 berbeda di tubuh

Isosorbid dinitrat : obat utk akut angina(nyeri di daerah dada/jantung) , Obat yang umum digunakan yaitu antiangina (senyawa nitrat, penghambat beta, penghambat kanal kalsium) >senyawa nitrat bekerja melalui dua mekanisme. Secara in vivo senyawa nitrat merupakan pro drug yaitu menjadi aktif setelah dimetabolisme dan menghasilkan nitrogen monoksida (NO). Biotransformasi senyawa nitrat yang berlangsung intraseluler ini dipengaruhi oleh adanya reduktase ekstrasel dan reduced tiol (glutation) intrasel. Nitrogen monoksida akan membentuk kompleks nitrosoheme dengan guanilat siklase dan menstimulasi enzim ini sehingga kadar cGMP meningkat. Selanjutnya cGMP akan menyebabkan defosforilasi miosin, sehingga terjadi relaksasi otot polos. Mekanisme kerja yang kedua yaitu akibat pemberian senyawa nitrat, endotelium akan melepaskan prostasiklin (PGI2) yang bersifat vasodilator. Berdasarkan kedua mekanisme ini, senyawa nitrat dapat menimbulkan vasodilatasi, dan pada akhirnya menyebabkan penurunan kebutuhan dan peningkatan suplai oksigen


 

Penyakit jantung iskemik : Iskemia adalah suatu kondisi ketika aliran darah (dan juga oksigen yang terkandung didalamnya) tidak dapat mencapai ke bagian organ tubuh tertentu. Iskemia Kardiak adalah nama bagi kondisi berkurangnya aliran darah dan oksigen ke otot jantung.

26 Desember 2010

Miladnya FSKI

Saturday, December 25, 2010, 1:29pm

Selamat ulangtahun FSKI

25 desember 1987-25 desember 2010

Baarakallah

Tetaplah membina jundullah-jundullah yang menolong agama Allah

20 Desember 2010

ingin sekali

ingin sekali jari ini menari lebih lama di tuts lenovo yg sudah terseok2 berjalan ini (apakah kamu mau diinstal ulang lagi lappie??? :P)
pengen banget cerita lepas lagi, cerita apapun yg ce mau
tapi
banyak hal
ya banyak hal yg harus ce kerjakan, banyak, yah banyak.. (menabahkan diri ga jelas)
hmm.. tapi sepertinya ini caranya Allah utk menjaga ce dr kerja2an ga jelas, kalo disibukin dg kebaikan (insyaAllah, yg ce lakuin bmanfaat bwt ce dan org lain) smg celah2 keburukan itu bs dihindari..

ciao my blog
entah kapan kita mau cerita2 lagi
mgkn hny postingan promosi2 lewat aja
maaf..

15 Desember 2010

refresh my brain, please....


ujian saraf tadi
hadeh..
susah

refresh dulu, sebelum ketemu buku setumpukan lagi ...
.
.
.
.
.

jiwa...saia akan menghadapimu... *sok berani , mode:ON


cover yg cantik ya? tapi isinya... weleh2... bikin mumet, tapi harus dibaca

13 Desember 2010

dalam dekapan ukhuwah

repost from FSKI's blog

Assalamu’alaikum saudaraku..

Apa kabar…?

Semoga Allah selalu memberikan yang terbaik untukmu, termasuk juga kondisimu saat membaca tulisan ini..

Hmm.. gini, insyaAllah untuk memeriahkan gema muharram tahun ini dan juga dalam rangka ulang tahunnya FSKI yang ke 23, FSKI akan ngadain acara buat kita semua, di buka untuk umum loh, siapa aja yang berkesempatan boleh ikut..

Acaranya bedah buku nasional, membedah buku “Dalam Dekapan Ukhuwah” karya Salim A. Fillah, tau kan siapa beliau… (kalo ngga, klik aja nama beliau di atas :P )



Ini, kutipan singkat di balik buku itu

Karena beda antara kau dan aku sering jadi sengketa

Karena kehormatan diri sering kita tinggalkan di atas kebenaran

Karena satu kesalahanmu padaku seolah menghapus sejuta kebaikan yang lalu

wasiat sang Nabi rasanya berat sekali :

“Jadilah hamba-hamba Allah yang bersaudara”

Mungkin lebih baik kita berpisah sementara, sejenak saja

menjadi kepompong dan menyendiri

berdiri malam-malam, bersujud dalam-dalam

bertafakkur bersama, iman yang menerangi hati

hingga tiba waktunya menjadi kupu-kupu yang terbang menari

melantun kebaikan di antara bunga, menebar keindahan pada dunia

Lalu dengan rindu kita kembali ke dalam dekapan ukhuwah

mengambil cinta dari langit dan menebarkannya di bumi

dengan persaudaraan suci ; sebening prasangka, selembut nurani,

sehangat semangat, senikmat berbagi, dan sekokoh janji

subhanallah…

begitulah persaudaraan yang dibina atas dasar keimanan…

lebih bermakna, lebih mengasihi karna kita berbag kasih dari Sang Pengasih..

lebih lanjut nya, cuplikan lagi nih ;

jika Muhammad berfikir sebagaimana engkau menalar
Tidaklah ia punya banyak saat untuk memilih berhenti?
Tapi Muhammad tau, kawan
Ridha Allah teletak pada sulit atau mudahnya
Berat atau ringannya, bahagia atau sedihnya
Senyum atau lukanya, tawa atau tangisnya”

“ ridha Allah terletak pada
Apakah kita menaatiNya
Dalam menghadapi semua itu
Apakah kita berjalan dengan menjaga perintah dan larangan Nya
Dalam semua keadaaan dan ikhtiar yang kita lakukan”
“maka selama di situ engkau berjalan

begitu cintanya Rasulullah kepada kita ummatnya, hingga tak tega untuk berhenti pada perjuangan itu…

oia dibuku ini juga disajikan kisah persadaraan para sahabat nabi, yang subhanallah, luar biasa, dan kita pun akan larut dalam hangatnya dekapan ukhuwah itu.



sebuah buku yang sgt direkomendasikan utk dibaca..

dan jangan lupa, ikutan acara bedah bukunya ya.. ^_^





by : Hujan FSKI 2010-2011

ps: baca ini juga , terinspirasi dari cerita temn ttg buku ini

A

Saturday, December 11, 2010, 2:34am
#nowplaying, : Menghiting hari
Menghitung ..hari..
Sabtu minggu rabu..

Lho kok? Jadi rabu aja?
Iya, bentar lagi ketemu, rabu, rabu yang berarti ujian neuro atau saraf..
Masih kebayang ketika ujian system organ 1 dulu, ketika ce mulai membaca tentang soal persarafan, tiba2 aja kepala ce berdenyut-denyut, psikosomatis akut, haha.
Entahlah kalo rabu besok ini, bakal ketemu 100 soal neuro!
Ckckckck..
Dan hari kedua ga kalah ribet juga, jiwa…
Siapa sih yang ga ribet dg jiwa ini, memahami diri sendiri aja belum beres, memahami orang lain pula..

Tapi ce masih punya impian

A
Dan harus terus berusaha
Sebelum janur kuning melengkung. Sebelum tertulis hitam diatas putih n tertempel dipengunguman nilai..

Walau berat..
Tapi itu bisa saja mungkin
Selagi ada usaha
Ada harapan

Mari maksimalkan kesempatan yang ada

Ya Allah, bukakanlah pintu hatiku untuk lebih dekat denganMu, pikiranku utk menerima ilmu dan pintu amal kebaikan yang ‘dijatahkan’ untukku..

tweets

temen-temen

translate it

Google-Translate-Chinese (Simplified) BETA Google-Translate-English to French Google-Translate-English to German Google-Translate-English to Italian
Google-Translate-English to Japanese BETA Google-Translate-English to Korean BETA Google-Translate-English to Russian BETA Google-Translate-English to Spanish
Powered by
Grab this widget