25 Agustus 2010

Pemanggilan Dept. INFOKOM BEM KM UA 2010-2011

Hadir :

DPM         : 1. Micelia Amalia Sari (Komisi 2)

             2. Rusdianto (Komisi 1)

INFOKOM     : 1. Supadilah (mentri infokom)

              2. riki Ricardo ( sekmen)

             3. intan sari w.n. (staff ahli)

Hasil :

Ada 15 proker tertulis dan 2 tambahan proker lagi yang belum tercantumkan, di samping itu juga ada usulan proker dari Presma namun masih dalam pertimbangan sbg proker.

Di antara proker tersebut ada 7 proker terbaru yaitu ;

  1. Kaledoiskop Up
  2. Pembuatan data base MABA 2010 dan alumni UNAND 2010
  3. Pembuatan buku profil BEM KM UA
  4. Lingkar Media (ruang lingkup dg infokom BEM Fak)
  5. Tim media kontibutif
  6. Lingkar Informasi (ruang lingkup dg UKM)
  7. Pembuatan buku panduan media

*2 proker terakhir belum tercantum di grand proposal yang diajukan.

**usulan proker dari Presma adalah pembuatan SMS centre

Adapun beberapa proker yang dipermasalahkan dan pembahasannya adalah sebagai berikut:

  1. Untuk pembuatan data base MABA 2010 apa saja targetan dari hal yang dilakukan tsb?

    Terkumpulnya biodata dan keadaan financial MABA tersebut dapat nanti di back up & di follow up oleh dept. lain seperti Litbang dan Kesma.

  2. Alamat Web BEM mana yang masih akan tetap dilanjutkan?

    Untuk alamat www.bemkmunand.org perlu dana 1 juta untuk melimpahkan akses penuhnya kpd infokom skrg, sedangkan www.bemkmunand.unand.ac.id ada halangan untuk log in sebagai admin, sedang di usahakan namun jika tidak bisa juga maka akan dibuat alamat baru dan dimulai dari nol lagi. Untuk sementara infokom lebih mengandalkan account facebook BEM KM UNAND untuk menyebar informasi melalui dunia maya.

  3. Mengenai anggaran dana untuk mading infokom kenapa bisa sebanyak itu?

    Rata2 butuh Rp 25.000,- untuk sekali terbit, Rp 15.000,- dialokasikan untuk print bahan madding dan selebihnya untuk serba serbi dan snack.

    *ada ralat dari mentri Infokom bahwa mading tidak terbit sekali 2 minggu, tetapi sekali sebulan, mengingat betapa repotnya pembuatan mading dalam jangka waktu yg singkat spt itu.

  4. Untuk tim media kontribusi, apa saja fasilitas yang diberikan pada mereka? Kenapa bukan dari INFOKOM saja?

    Jadi untuk kegiatan2 yang dilakukan oleh departemen tersebut ada salah satu anggotanya yang diamanahi untuk mendokumentasikan kegiatan tersebut alih-alih infokom yang melakukan, dan publikasinya barulah infokom yang melakukan. Hal tsb ,mengantisipasi untuk tidak terjadinya ada kegiatan yang luput dari publikasi hanya dikarenakan kurangnya SDM yang dapat melakukan hal tsb, maka dijalinlah kerjasama dg dept2 BEM. Namun tim media kontribusi itu tidak diberi fasilitas apa pun, jadi merekalah yang menyediakan sarana untuk dokumentasi tsb.

  5. Lomba menulis/jurnalistik apakah terniat untuk dilakukan berkelanjutan?

    ada

  6. Untuk penyediaan CP tokoh/orang penting, bagaimana mekanismenya? Apa juga ada di share dg infokom BEM Fak?

    Nomor2 penting tersebut tidak ditampilkan namun nama dan alamatnya saja, di sana akan dituliskan "tersedia" jika nomor kontak tsb ada ada yang memerlukan dapat menghubungi infokom, hal itu utk menghindari nomor penting disalahgunakan untuk hal yang tidak baik. Belum ada pemikiran untuk share dg BEM fakultas.

  7. Untuk agenda terdekat yaitu di bulan September, ada lomba menulis surat cinta untuk rektor, seberapa jauh persiapannya?

    Untuk kegiatan ini dilakukan bulan September belum pasti juga, sekarang masih dalam tahap penelusuran kapan tanggal ulangtahun bapak Rektor, jika memang sudah mendekati maka akan dilakukan berdekatan dg tanggal tsb namun jika sudah terlewat maka saat dies natalis saja.

  8. Apa cara cerdas yang ditawarkan INFOKOM agar kegiatan BEM bisa lebih terekspose kepada warga KM UNAND secara menyeluruh?

    Ada 3 hal mendasar yang dibutuhkan untuk hal tsb;

    1. Adanya fasilitas yang mumpuni untuk melakukan segala aktivitas dokumentasi dan publikasi tsb.
    2. Tim media kontributif yang berkerjasama secara solid dan berkesinambungan.
    3. Ada media yang mendukung lancarnya informasi dan komunikasi dari BEM KM ke fakultas seluruh UNAND.

    Ketiganya jika dapat diwujudkan sesuai harapan maka tak pelak Infokom dapat menjalankan amanah ini dengan kontributif dan memberikan inovasi juga tentunya.

Disamping itu juga ada beberapa saran untuk INFOKOM BEM KM UA dari DPM:

  1. Untuk pembuatan Proker mohon dicantumkan penanggungjawab masing-masing kegiatan.
  2. Web BEM KM UNAND mohon diaktifkan segera atau jika memang harus dibuat lagi, ya diusahakanlah secepatnya, disamping untuk eksistensi BEM KM UA di dalam dan di luar universitas ini, web juga meng-cover banyak hal yang tidak dapat dilakukan disuatu wadah jejaring social, jejak dari hal2 yang pernah di posting di web akan lebih mudah di recall lagi daripada facebook yang siapa tahu dikemudian hari akan menemui masa menurunnya aktivitas pengakses di sana dan beralih lagi ke hal lainnya yang lebih terbaru, namun web lebih stabil untuk menjadi wadah dokumentasi dan publikasi. Saran juga, berdayakanlah SDM yang memang bisa diandalkan diranah maya ini.
  3. Untuk lingkar media, konsepnya sepertinya hamper sama dengan Infokom Linkers di proker tahun lalu, dan mereka menemui kesulitan untuk melakukan pertemuan rutin antar infokom, untuk yang sekarang cobalah kontiniu untuk hal tsb, agar informasi tak hanya dinikmati oleh warga di sentral saja.
  4. Penyediaan contact tokoh/orang penting, mohon jg disosialisasikan jg dg BEM fak, sepertinya mereka juga memerlukannya.
  5. Untuk sosialisasi kegiatan kampus, alangkah baiknya jika ada salah satu whiteboard yang disediakan oleh BEM untuk publikasi mingguan/bulanan kegiatan yang disuguhkan departemen/ biro BEM dan juga UKM yang ditujukan untuk seluruh mahasiswa, disamping pamflet kegiatan juga ada tersebar dimading2, namun whiteboard itu mrpkn rangkuman kegiatan mingguan/bulanan untuk warga KM UNAND.

Tidak ada komentar:

tweets

temen-temen

translate it

Google-Translate-Chinese (Simplified) BETA Google-Translate-English to French Google-Translate-English to German Google-Translate-English to Italian
Google-Translate-English to Japanese BETA Google-Translate-English to Korean BETA Google-Translate-English to Russian BETA Google-Translate-English to Spanish
Powered by
Grab this widget